Tuesday, June 23, 2020

Bangunan Sejarah Angkor Wat di Kamboja



Bangunan Sejarah Angkor Wat di Kamboja
Sumber:
Riana, Deny.2008.Jelajah Sains Populer Keliling Dunia.Surabaya:  CV Al –Maktabah.

Angkor Wat adalah sebuah kuil indah yang terletak di sebelah barat daya Ibu Kota Kamboja, Phnom Penh. Kuil ini dibangun oleh Raja Suryavarman II pada pertengahan abad ke 12. Pembanguna Angkor Wat memakan waktu sekitar 30 tahun.
Angkor Wat terletak di daratan Angkor yang juga dipenuhi bangunan kuil indah. Akan tetapi, apabila dibandingkan dengan kuil lain di  kawasan tersebut, kondisi Angkor Wat jauh lebih baik dan lebih indah sehingga kuil ini merupakan bangunan yang palin terkenal di dataran Angkor.
Kuil yang satu ini memang tampak berbeda. Bentuknya sekilas mirip piramid yang sangat besar. Di sepanjang jalan lintasan yang mengarah pada pintu masuk terdapat pagar yang berbentuk ular raksasa. Ini diyakini sebagai lambang kesuburan. Kuil ini terdiri atas sebuah bangunan tinggi dan sejumlah bangunan kecil di sekitarnya. Bangunan ini tersusun dalam suatu rangkaian yang terdiri atas tiga lantai dengan lima menara di atasnya. Di sekeliling bangunan itu terdapat ukiran-ukiran indah di atas batu. Bahkan, pada dinding ada pula ukira yang melukiskan mitologi Hindu.
Raja Suryavarman II memang membangun Angkor Wat menurut kepercayaan Hindu, dimana Gunung Meru diletakkan sebagai pusat dunia sekaligus  merupakan tempat tinggal dewa dewi Hindu. Dengan begitu, menara tengah Angkor Wat  adalah menara tertinggi dan merupakan menara utama dalam kuil Angkor Wat.
Sebagaimana kisah Gunung Meru, kawasan kuil Angkor Wat dikelilingi oleh dinding dan terusan yang mewakili lautan dan gunung yang mengelilingi dunia. Jalan masuk utama ke Angkor Wat sepanjang setengah kilometer dihiasi susur pemegang tangan dan diapit oleh lautan buatan yang dikenal sebagai Barays. Jalan masuk ke kuil Angkor Wat melalui pintu gerbang, mewakilijembatan pelangi yang menyambung antara alam dunia dengan alam dewa-dewa.
Jauh sebelum ditemukan, Angkor Wat benar-benar tertutup hutan rimba sehingga tidak terjamah manusia.
Keberadaan Angkor Wat kali pertama ditemukan pada tahun 1860 oleh seorang ahli tumbuhan berkebangsaan Perancis, Henri Mahout. Itu pun gara-gara ia dan rekannya mendengar cerita dari rakyat setempat tentang “kuil yang dibangun oleh dewa atau raksasa”.
Pada awalnya, sempat muncul perdebatan tentang siapa yang membangun kuil ini. Ada bilang Angkor Wat dibangun oleh orang yang menjajah Kamboja ribuan tahun lalu. Namun, belakangan para ahli sejarah menyatakan kuil ini dibangun sendiri oleh rakyat Kamboja.
Rupanya, Angkor adalah ibukota Kerajaan Khmer sejak kota itu berdiri pada 880 Masehi hingga 1225. Sejarah Angkor Wat bermula sejak berdirinya kerajaan Funan yang dibangun oleh seorang warga India. Dalam kurun waktu ratusan tahun kemudian, kerajaan yang menguasai Angkor Wat silih berganti. Sepanjang waktu itu, keinginan untuk memperluas kuil terus berlanjut. Banyak kuil yang dibangun. Namun, kuil yang paling terkenal tetap Angkor Wat yang juga merupakan persembahan untuk Dewa Wisnu. Boleh dibilang, Angkor Wat adalah sebuah karya paling hebat di antara bangunan kuil Khmer yang lain. Saat ini, sebagian sejarah Angkor Wat masih menjadi misteri. Namun, karena Kamboja juga semakin berkembang, perlahan misteri itu mulai terpecahkan.

No comments:

Post a Comment